-->

Cara Mudah Membuat Pupuk Organik Cair (POC) Kaya Kandungan Fosfor

Cara Mudah membuat Pupuk Organik Cair Dari Batang Pisang

halo teman-teman ilmukebun.com, kali ini di blog ilmukebun kami mau bagi-bagi cara gimana sih caranya bikin pupuk organik cair (POC) dengan mudah dan gampang, Pupuk Organik Cair belakangan ini lagi hits banget di kalangan petani ataupun penghobi kebun, disamping karena populeritas makanan organik, POC juga populer karena irit, ramah lingkungan dan bisa di buat oleh siapasaja, selain itu POC juga bisa di manfaatkan untuk segala jenis tanaman, baik itu tanaman buah, sayur hingga tanaman bunga. yuk simak bagaimana cara membuat Pupuk Organik Cair (POC) kaya pospor denga mudah.

Cara Mudah Membuat Pupuk Organik Cair (POC) Kaya Kandungan Fosfor


tanaman merupakan mahluk hidup yang juga membutuhkan asupan gizi, berbed dengan manusia dan hewan apa yang tanaman butuhkan antara lain adalah Nitrogen, Pospor Dan kalium, kita biasanya memberikan makanan ini Berupa pupuk kemaan di pasaran atau bisa kita kenal dengan NPK (N= nitrogen P= Pospor dan K= Kalium) . namun pada beberapa kasusu tanah bisa tetap tumbuh sehat tanpa menggunakan pupuk, tapi bagi para petani atau penggiat kebun kurang lengkap kayaknya kalo gak di pupuk karena kalo di pupuk bisa maksimal panennya loh, sayangnya harga pupuk kadang gak stabil, selain itu pupuk kimia juga katanya sih kurang bagus buat kesehatan tubuh dan lingkungan, jadi banyak orang beralih ke upuk organik Cair (POC. lalu bagaimana sih bikinnya, yuk kita buat pupuk organik cair, simak langkahnya di bawah ini.

enk banget kan kalo kita bisa bikin pupuk untuk tanaman tersayang di kebun dari bahan- bahan di sekitar kita, apalagi jika bahan yang di gunakan merupakan limbah, selain bisa ramah lingkungan kita juga memanfaatkan limbah yang tentu aja irit ongkos produksi bahkan bisa gratissssss tiss. tapi kali ini kita fokus bikin pupuk yang kaya akan unsur pospor. dulu yahh. di artikel selanjutnya kita akan bahas bagaimana cara membuat pupuk yang kaya akan nitrogen dan kalium, makannya inget trus nama blog ini yaitu ilmukebun.com supaya bisa update informasi dari kami.

manfaat pupuk organik selain bisa di buat dengan ongkos yang sangat murah atau bahkan gratis, sangat bagus untuk di gunakan di lahan pertanian karena tidak mengandung bahan kimia samasekali, jadi kita bisa dengan se enaknya mengunakan pupuk organik cair secara berkelanjutan tanpa takut menurunkan kualitas tanah.

nah udah gak sabar kan bikin ppuk organik cair yang kaya akan unsurfospor, saya sendiri telah menggunakan cara ini dari cukup lama dan mendapatkan hasil yang cukup memuaskan loh, lalu saya berniat untuk membagi cara ini agar lingkungan menjadi semakin asri dan hijau, selaat mencoba membuat pupuk organik cair, simak caranya di bawah ini.

Bahan -Bahan Membuat Pupuk Organik Cair:

dalam membuat pupuk organik cair kaya akan unsur fospor kita mmerlukan bahan- bahan yang cukup sederhana dan gampang untuk di dapatkan, bahan- bahan tersebut diantaranya adalah sebagai berikut :
Kotoran hewan            : 5 kg
Batang pisang             : 1 pohon
EM-4                          :  0,5 /setengah liter
Gula / molases            : 1 kg (lebih bagus menggunakan sari tebu.
Air                             : 30 liter


Cara Membuat Pupuk Organik Cair Kaya Fospor (POC):

cara membuat pupu organik cair ini cukup mudahh kamu hanya perlu mencacah batang pohon pisang yang telah kamu siapkan tadi, cacah sampai halusss lebih baguss, tapi jika tidak cukup cacah agar menjadi kecil2, kemudian kamu campurkan semua bahan yang telah di sebutkan di atas yaitu kotoran kambing/kelinci atau hewan lain, lalu campurkan dengan kotoran hewan, em-4 pertanian dan Gula/sari tebu, lalu di campurkan dengan air dan di adukkk.

tempatkan pada wadah yang kedap udara akan lebih bagus karena proses fermentasi pupuk ini menggunakan metode anaerob atau secara tertutup tanpa udara dari luar, jadi usahakan menggunakan tempat fermentasi yang tertutup rapat yah, selanjutnya diamkan selama 2 minggu, setelah dua minggu bisa langsung di gunakan dengan dosisi yang dianjurkan adalah 1 liter POC di campur dengan 10 liter air bersih.

penggunaanya bisa dengan cara di siram pangsung pada tanah tanaman atau bisa juga dengan cara di semprotkan pada tanaman yang ada di kebun kalian, nah sangat mudah bukan, pupu ini bisa di gunakan secara teratur seminggu sekali atau lebih cepat tergantung kondisi kesuburan tanah dan dosis karena pupuk ini bersifat organik, maka pupuk ini aman untuk di gunakan secara terus menerus tnpa merusak kualitas tanah.

Manfaat Fosfor (P) bagi tanaman :

tujuan dari pembuatan POC (P) ini adalah untuk mencukupi kebutuhan fosfor bagi tanaman, tapi apa sih sebetulnya kegunaan fospor bagi pertumbuhan tanaman, kok rasanya kayak penting bgt gituh..
sebetulnya manfaat utama fospor sangat baik bagi tanaman, dari beberapa literatur yang saya dapat manfaat fospor ini sangat baik untuk mengederkan energi keseluruh bagian tanaman, gerguna pula untuk merangsang pertumbuhan dan perkembangan akar muda, fosfor sangat baik untuk tumbuh kembang tanaman yang masih berukuran kcil seperti benih misalnya.

fospor juga sangat bagus untuk merangsang bunga, dan penuaan buah secara merata, jadi bisa di bilang fosfor ini sangat bagus untuk tanaman tapi meskipun demikian harus tetap memperhatikan dosis yang di butuhkan, jadi jangan asal berikan fosfor secara berlebihan untuk tanaman.

nah itudia cara membuat pupuk organik cair, semoga artikel ini bisa membantu dan bermanfaat untuk sobat kebun, demi menjaga lingkungan tetap asri dan untuk ruang hidup yang lbih baik apa salahnya jika kita beralih menggunakan pupuk organik, selain tanaman dan hasil panen menjadi lebih shat, pupuk organik cair juga sangat irit dan mudah di buat, yang di perlukan hanya niat, hehehe, 

0 Response to "Cara Mudah Membuat Pupuk Organik Cair (POC) Kaya Kandungan Fosfor"

Post a Comment

silahkan berkomentar, bertanya, menambahkan atau menyanggah segala sesuatu yang berkaitan dengan isi artikel, komentar di luar isi artikel akan kami anggap sebagai spam..

Iklan Atas Artikel

displai iklan tengah 1 horizontal

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel